Rabu, 05 September 2012

Fate -saat nasib mempertemukan kita-


Judul : Fate
Penulis : Orizuka
Penerbit : Autorized Books
Terbit : Mei 2010
Tebal : 293 halaman

Hufft,,,ini adalah resensi novel yang pertama kali saya buat jadi maaf yeah kalo resensinya agak gimana gitu hoho,,,FATE adalah novel ke-4 Orizuka yang saya baca and guess what?? cerita ini berhasil buat perasaan saya campur aduk *adonan kue kali* 
Pertama kali liat cover novelnya saya sama sekali nggak tertarik tapi entah dorongan dari mana saya langsung ngambil buku itu dari rak buku GRAMEDIA PUSTAKA hoho,,,setelah saya membaca saya langsung mikir "Hufft..untung aku beli bukunya,,nggak nyesel lah ngeluarin duit untuk beli buku ini akhirnya terbayarkan dengan cerita yang sangat2 menarik ^^" 

Lanjut ke sinopsis.
Novel Fate ini berkisah mengenai sebuah keluarga, Jang, yang mempunyai 2 orang putra namun terlahir dari ibu yang berbeda. Ialah Jang Min Ho putra dari istri sah Jang Dae Gwan, orang yang kaya dan penuh karismatik. Dan Jang Min Hwan anak dari seorang pelacur di Korea. Meskipun bersaudara namun hidup mereka bertolak belakang.
Min Ho dan ibunya hidup di Indonesia dengan bahagia dan berkecukupan. Ia adalah pria tampan, dan mewarisi sifat-sifat sang ayah dan bekerja sebagai jurnalis di Amerika. Namun Min Hwan hidup jauh dari layak di korea bersama ibunya. Dulunya mereka hidup bersama di Indonesia, namun suatu hari Min Hwan diusir oleh ibu Min Ho hingga akhirnya dia kembali ke Korea dan menetap bersama ibunya.
“Saat Nasib Mempertemukan Kita”
Setelah berpisah bertahun-tahun lamanya, mereka berdua akhirnya kembali dipertemukan untuk membicarakan masalah warisan. Dan ini mengharuskan keduanya untuk kuliah. Dalam novel fate ini mereka harus tinggal satu atap demi bisa membuat sang Abeoji (ayah) bangga. Untungnya ada Adena putri tunggal Gatot–orang kepercayaan Jang Dae Gwan–yang sekaligus teman Min Ho dan Min Hwa sewaktu kecil. Adena senantiasa membantu kedua tuan mudanya itu. Kehadiran Dena banyak sekali membantu mereka, ini terbukti keduanya telah mampu melalui masa-masa sulit.
Namun ternyata nasib telah berkata lain. Ketetapan Tuhan memang tidak dapat diubah. Semua yang sudah dibangun mereka selama ini harus hancur porak poranda begitu saja.
Rahasia besar yang tak pernah diduga mulai terkuak. Dan tak hanya itu, rahasia-rahasia lain muncul beriringan mengahancurkan bangunan harapan mereka. Dendam pun lahir kembali.

Novel Fate ini penyajiannya menarik. Kejutan demi kejutan dituai sang penulis dengan begitu rapi. Dan ending yang tak pernah diduga membuat novel ini begitu menarik.

Pokoknya 4 thumbs up buat Kak Ori yang udah mengemas cerita ini sedemikian menariknya...ditunggu yah karya-karya selanjutnya ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar